JAMBI – Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Republik Indonesia, Prof. Dr. Abdul Mu’ti, M.Ed., melakukan kunjungan kerja ke SMK Negeri 4 Kota Jambi pada Kamis (24/07). Dalam kunjungan tersebut, Mendikdasmen secara resmi meluncurkan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) untuk sejumlah SMK Negeri di Provinsi Jambi.
Kegiatan peresmian ini dihadiri oleh jajaran pejabat tinggi, termasuk Wakil Gubernur Jambi Drs. H. Abdullah Sani, M.Pd.I., Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Syamsurizal, Bunda PAUD Provinsi Jambi Hj. Hesnidar Haris, Ketua DWP Provinsi Jambi Hj. Iin Kurniasih, serta para Kepala OPD di lingkup Pemprov Jambi.
Acara dimulai dengan penyerahan Surat Keputusan Gubernur Jambi terkait penerapan BLUD kepada empat SMK, yakni SMK Negeri 4 Kota Jambi, SMK Negeri 1 Tanjung Jabung Timur, SMK Negeri 4 Tanjung Jabung Timur, dan SMK Negeri 5 Merangin. Penyerahan dilakukan langsung oleh Wakil Gubernur Jambi.
Tak hanya itu, bentuk kepedulian terhadap pendidikan inklusif juga ditunjukkan lewat penyerahan bantuan CSR dari PetroChina International Jabung Ltd untuk SLB Negeri Tanjung Jabung Timur, sebagai wujud nyata bahwa setiap anak berhak atas pendidikan yang layak dan berkualitas.
Dalam sambutannya, Mendikdasmen Abdul Mu’ti menekankan pentingnya pendidikan berkualitas sebagai bagian dari Asta Cita keempat Presiden Prabowo Subianto: pembangunan sumber daya manusia unggul.
“Pemerintah berkomitmen memperkuat pendidikan vokasi yang adaptif dengan kebutuhan industri. BLUD ini diharapkan mampu memberikan layanan pendidikan yang lebih profesional, mandiri, dan menghasilkan lulusan siap kerja,” tegasnya.
Ia juga memaparkan dua program prioritas Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah:
-
Revitalisasi Satuan Pendidikan
Program ini menyasar lebih dari 11.000 sekolah dasar dan menengah yang akan diperbaiki menggunakan dana APBN sebesar Rp16,9 triliun. Sistem pengelolaan akan dilakukan secara swakelola, agar sekolah lebih fleksibel dalam mengelola anggaran dan lebih responsif terhadap kebutuhan lokal, termasuk membuka peluang kerja bagi masyarakat sekitar. -
Digitalisasi Pendidikan
Pemerintah akan mendistribusikan 300.000 Smart TV ke satuan pendidikan di seluruh Indonesia. Program ini dilengkapi dengan pelatihan guru serta penyediaan materi pembelajaran digital. “Guru juga harus smart, jangan sampai tertinggal zaman. Ini satu paket dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan kita,” ujar Abdul Mu’ti.
Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani, menyatakan dukungan penuh terhadap langkah Kementerian.
“Pemerintah Provinsi Jambi mendukung penuh program nasional dalam rangka peningkatan mutu pendidikan. Ini sejalan dengan misi Jambi Mantap dalam membangun SDM unggul dan berdaya saing,” ungkapnya.
Ia berharap, dengan hadirnya BLUD UPTD di SMK Negeri, sekolah dapat menjadi lebih mandiri secara finansial dan mampu menciptakan produk-produk unggulan yang berkontribusi pada pendapatan sekolah serta perekonomian daerah. (one)