Gojek Cairkan Bonus Hari Raya untuk Mitra Driver, Cek Nominalnya!

Ilustrasi driver Grab.

BHR, Bukan THR! Chief of Public Policy & Government Relations GoTo, Ade Mulya, menegaskan bahwa BHR ini bukanlah Tunjangan Hari Raya (THR) sebagaimana yang diterima pekerja formal. BHR merupakan bentuk kontribusi dari Gojek sebagai dukungan bagi para mitra dalam merayakan Idulfitri.

“Dengan komitmen untuk terus menghadirkan solusi yang berkeadilan dan transparan, pemberian BHR ini disesuaikan dengan kapasitas finansial perusahaan agar tetap berkelanjutan,” kata Ade.

Bacaan Lainnya

Langkah Gojek ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto untuk mendukung kesejahteraan mitra driver, terutama menjelang perayaan Hari Raya Idulfitri.

Kapan BHR Cair? Bagi mitra driver yang berhak menerima BHR, dana akan ditransfer langsung ke saldo Gopay mereka dalam periode 22-24 Maret 2025. Dengan pencairan ini, diharapkan para mitra bisa lebih tenang dalam mempersiapkan kebutuhan Lebaran mereka. (one)

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait