Apakah Syarat Cara Daftar Gojek Lewat Online atau Sms?

1. Fotocopy KTP
2. Fotocopy SIM
3. Fotocopy STNK
5. Fotocopy SKCK
4. Surat keterangan domisili, jikalau alamat yang sekarang berbeda dengan KTP
5. Minimal HP Android dengan kapasitas RAM 512, OS 4.4.2 (Kitkat)
6. Akun Gmail
7. Data internet (Paket)

Undangan dari gojek bisa sampai di hp anda secara tiba-tiba, maka persiapkan persyaratan dokumen sejak awal agar tidak kerepotan ketika ada panggilan dari pihak perekrutan driver gojek yang masuk.

Daftar langsung ke (Kantor GO-Jek)

Ketika melalui cara pendaftaran driver gojek, lewat online (web), SMS, belum berhasil, maka untuk cara selanjutnya kamu dapat mendaftar dengan datang langsung menuju kantor gojek di daerah tempat kamu tinggal. Dan yang terpenting ada dokumen persyaratan yang harus dibawa ketika mendaftar sebagai calon driver gojek. Dokumen persyaratan yang harus dibawah, adalah:

1. Fotokopi kartu identitas (KTP)
2. Surat izin mengemudi (SIM C)
3. Surat keterangan domisili (Jika tempat tinggalmu berbeda dengan alamat yang di KTP)
4. STNK
5. BPKB
6. Kartu keluarga
7. Ijazah terakhir
8. Buku nikah atau akta kelahiran (pilih salah satu)

Dan ada persyaratan lain yang harus dipenuhi, yaitu:

1. Memiliki pendidikan akhir (minimal SMP)
2. Berusia minimal (17 tahun dan sudah mempunyai KTP). Maksimal (55 tahun)
3. Jikalau bisa, membawa motor yang akan dipakai gojek ketika pendaftaran melalui kantor gojek

Setelah selesai melengkapi persyaratan tersebut, selanjutnya kamu harus datang ke tempat (kantor gojek) yang sesuai daerah tempat tinggalmu, seperti yang tertera di bawah ini:

Kantor gojek Jakarta (Gedung AKA)
JL. Bangka Raya No.2 Pela Mampang, Mampang Prapatan
Jakarta Selatan, Kode Pos 12720, DKI Jakarta Indonesia

Jakarta (Kemang)
JL. Kemang Selatan Raya No.99, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12730
Telepon (021) 50251110

Jakarta (Kebayoran Baru)
JL. Ciasem 1 No.36 Rawa Barat, Kebayoran Baru
Jakarta Selatan, Kode Pos 12180
DKI Jakarta
Indonesia
Telepon (+62) 21 7278 1345 atau (+62) 21 5052 1110

Depok
JL. M Yusuf, No.9, Mekarjaya, Depok
Telepon (081293260862) atau (087782587147)

Tangerang
JL. Raya Serpong KM 7 No.64 Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan, Kode Pos 15325
Lampu Merah Gading Serpong, Depan Indomaret atau Toko Cat Warna Abadi
Telepon (081288148346) atau (081288148347)

Bandung
JL. BKR Raya No.33, Pasirluyu
Bandung Jawa Barat
Telepon (022) 5221461

Surabaya
Ruko Mangga Dua Jagir, Blok B5 No.8
JL. Raya Jagir Wonokromo No.100 Wonokromo
Surabaya, Kode Pos 60244, Jawa Timur
Telepon (0318474970)

Makassar
JL. AP Pettarani Ruko Jade, No.25
Makassar, Sulawesi Selatan
Telepon (0411) 4671178

Palembang
JL. Basuki Rahmat No.1608 B-D Palembang

Semarang
JL. Siliwangi No.240-244 Kalibanteng Kulon Semarang

Yogyakarta
JL. Tentara Yeni Pelajar 18 RT.07 RW.02
Kelurahan Bumijo, Jetis, Yogyakarta, Kode Pos 55231
Gedung (Ex Arjuna)

Medan
JL. Perintis Kemerdekaan Komplek Jati Function No. P12 dan P12A
Medan (Sebelum Universitas HKBP Nomensen)

Balikpapan
JL. MT Haryono

Batam
Kompleks Ruko Regency Park, Blok 2 No. 20 – 21, Pelita 1
Kota Batam, Kepulauan Riau, Kode Pos 29444

Untuk alamat kota yang belum tercantum, langsung saja menghubungi atau konfirmasi ke perwakilan gojek di daerahmu terlebih dahulu. Ada kalanya untuk pendaftaran atau lowongan driver  gojek sedang di buka atau bisa jadi masih di tutup. Persiapakan saja dokumen-dokumen yang diperlukan, agar tidak kerepotan ketika ada panggilan dari pihak gojek.

Opsi lain untuk melamar sebagai driver ojek:

Ada beberapa informasi atau opsi lain untuk daftar menjadi driver gojek, bilamana opsi ini bisa berguna, tidak ada salahnya untuk dicoba.

  • Mendaftar secara kolektif (berkelompok)

 Flashback atau kembali beberapa waktu yang lalu terkait perseteruan antara gojek dengan ojek pangkalan. Pada dasarnya gojek tidak ingin membuat masalah atau merebut penumpang yang biasanya naik ojek pangkalan. Malahan gojek ingin mengajak para ojek pangkalan tersebut agar mau bergabung dan menjadi mitra gojek. Apabila anda memiliki teman yang berprofesi sebagai ojek pangkalan, ada sisi positifnya untuk mengajak mereka bergabung dengan gojek. Apabila mendaftar secara berkelompok, maka peluang diterima akan semakin dekat. Akan tetapi ada beberapa syarat yang harus diseleseikan terlebih dahulu, seperti:

1.Surat keterangan kepolisian yang menyatakan bahwa anda dan pangkalan yang ditempati, terdaftar di BINMAS atau POSPOL wilayah anda, atau bisa juga surat keterangan dari RT atau RW apabila pangkalan yang anda tempati berada di wilayah pemukiman atau perumahan. 
2. Lampirkan foto  pangkalan ojek dan foto anggota ojek pangkalan. 
Untuk pendaftarannya, dapat mengirimkan email permohonan kepada gojek atau jika ingin lebih cepat, bisa perwakilan dari ojek pangkalan untuk melamar langsung ke kantor perwakilan gojek daerah setempat. Untuk info terkait persyaratan tambahan, mungkin dapat diinfokan secara langsung oleh pihak kantor gojek di daerah masing-masing. 
Informasi tambahan
Jika memiliki teman yang telah menjadi driver gojek, ada baiknya untuk meminta tolong agar diberikan informasi mengenai perekrutan dan cara driver gojek. Barangkali teman gojekmu dapat memberikan bantuan dengan melobi pimpinan gojek yang berada di daerahmu untuk menerima lamaran agar menjadi driver gojek dan buktikan bahwa kamu sangat ingin menjadi mitra gojek dan sedang membutukan pekerjaan tersebut.  
Cukup sekian, artikel terkait informasi syarat cara daftar gojek lewat online atau sms. Semoga dapat membantu teman-teman untuk mengetahui informasi terkait cara daftar gojek. 
Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait