Menurut keterangan polisi, Lula ditemukan dalam kondisi telentang di atas tempat tidur, berselimut, dengan pintu kamar terkunci dari dalam. Saat ditemukan, korban sudah tidak bernapas.
Meski tidak ditemukan tanda kekerasan, polisi menyatakan penyelidikan tetap dilakukan untuk memastikan penyebab kematian. “Untuk penyebab kematian masih kami selidiki. Kami menunggu hasil visum dari rumah sakit,” ucap Murodih.
Setelah olah tempat kejadian perkara (TKP) dan pemeriksaan awal, jenazah dievakuasi ke RS Fatmawati, Jakarta Selatan, untuk menjalani visum. Tim identifikasi Polres Metro Jakarta Selatan juga telah memeriksa jenazah dan lokasi kejadian.
Selain itu, polisi meminta keterangan dari sejumlah saksi, termasuk asisten rumah tangga dan rekan korban, guna melengkapi proses penyelidikan.







