Harga Emas Antam Hari Ini Bertahan di Rp 1,69 Juta per Gram, Simak Rinciannya!

Emas antam.

JAKARTA – Harga emas batangan PT Aneka Tambang (Persero) Tbk atau Antam masih bertahan di level Rp 1.690.000 per gram pada Sabtu (8/3/2025). Harga ini tidak mengalami perubahan dari hari sebelumnya.

Sementara itu, harga buyback atau harga jual kembali emas Antam juga tetap di angka Rp 1.539.000 per gram.

Bacaan Lainnya

Harga emas tersebut berlaku di Butik Emas LM, Graha Dipta, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Namun, di gerai penjualan emas Antam lainnya, harga bisa saja berbeda.

Oleh karena itu, bagi masyarakat yang ingin berinvestasi emas, disarankan untuk selalu mengecek harga di lokasi terdekat.

Berdasarkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) Nomor 34 Tahun 2017, setiap pembelian emas batangan akan dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 sebesar 0,9 persen.

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait