Portalone.net, Ragam – Viral kondisi Pak Tarno yang menjadi sorotan usai tampi sulap menghibur penonton di atas panggung dengan menggunakan kursi roda. Dia dikatakan kembali bermain sulap usai mengalami stroke empat kali.
Momen itu dibagikan akun resmi Pak Tarno dan Koji Management lewat unggahan kolaborasi di media sosial.
“Saya doakan dari tempatku berada semoga lekas sembuh Pak Tarno dari stroke keempatnya,” ujar akun Instagram @kojimanagementartis, Senin (30/9/2024).
“Untuk yang dekat sama pak Tarno sekarang khususnya dan yang akan mengundang Pak Tarno pada umumnya mohon dari Koji Management untuk pantau kesehatannya dan makanan yang disajikan,” lanjutnya.
Dikutip dari CNNIndonesia.com yang sudah meminta izin ke akun @kojimanagementartis untuk mengutip postingannya tersebut.
Akun itu memposting video yang menampilkan Pak Tarno sedang beraksi sulap di atas panggung. Ia tetap tampil dengan baju dan topi warna warni yang menjadi ciri khasnya.
Tapi sang pesulap itu beraksi dari kursi roda lantaran belum bisa beraktivitas seperti biasa usai mengalami stroke. Ia terlihat ditemani pendamping ketika bermain sulap.
Pak Tarno masih bisa mengucapkan mantra andalannya. Namun, ia tampak belum lancar berbicara saat berinteraksi dengan para penonton.
Ia juga membutuhkan bantuan dari pendamping saat menerapkan trik sulap lantara sejumlah bagian tubuhnya terlihat belum bisa berfungsi secara normal.
Netizen Doakan Pak Tarno
Postingan itu pun viral komentar netizen yang terkejut melihat kondisi Pak Tarno. Sejumlah netizen mengaku baru tau sang pesulap sakit.
Lalu, beberapa netizen terlihat memberikan doa agar pesulap ikonis Indonesia itu bisa diberi kesembuhan.
“Sehat lagi ya, Pak,” ujar seorang netizen.
“Lekas sembuh, Pak. Ayo sulap-sulapan,” tulis netizen lainnya.
“Lekas sehat da ceria kembali Pak Tarno,” beber salah satu netizen.
Pesulap dengan nama asli Sutarno tersebur adalah seorang pesulap selebritis yang sudah aktif berkarier di industri layar kaca dari tahun 2009. Namanya muncul usai bergabung menjadi peserta ajang pencarian bakat The Master.
Baca Juga :Â Seleksi PPPK 2024 Dibuka dan Daftar di sscasn.bkn.go.id
Ia lalu aktif beraksi di sejumlah program televisi, bahkan pernah menjadi host untuk beberapa acara.
Show Pak Tarno diingat dalam benak para penonton lantaran gayanya yang unik. Ia selalu tampil dengan baju warna warni dan memakai rambut palsu yang nyentrik.
Pak Tarno sangat dikenal luas lantaran memiliki mantra khas yang selalu diucapkan sebelum melakukan trik sulap, berbunyi “Dibantu ya, bimsalabim jadi apa, prok-prok-prok”. (one)
- Like
- Digg
- Del
- Tumblr
- VKontakte
- Buffer
- Love This
- Odnoklassniki
- Meneame
- Blogger
- Amazon
- Yahoo Mail
- Gmail
- AOL
- Newsvine
- HackerNews
- Evernote
- MySpace
- Mail.ru
- Viadeo
- Line
- Comments
- Yummly
- SMS
- Viber
- Telegram
- Subscribe
- Skype
- Facebook Messenger
- Kakao
- LiveJournal
- Yammer
- Edgar
- Fintel
- Mix
- Instapaper
- Copy Link