Portalone.net, Bola – Momen Shin Tae-yong posting kedekatan dengan pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri di media sosial. Shin Tae-yong turut bangga dengan prestasi Timnas Indonesia U-20 lolos Piala Asia U-20 2025.
Momen kedekatan tersebut diposting Shin Tae-yong dalam akun Instagram pribadinya (@shintaeyong7777) pada Senin (30/9/2024) kemarin. Dalam foto-foto itu, Shin tampak sempat bersalaman sampai berbincang ringan dengan Indra.
Shin bangga melihat Garuda Nusantara mencapai targetnya di babak kualifikasi. Menurutnya, Dony Tri Pamungkas dan tim tampil apik
“Kerja bagus untuk tim perwakilan berusia 20 tahun, dan lolos dari kualifikasi di grup. Selamat,” tulis Shin dalam akun Instagram pribadinya, dikutip pada Selasa (1/10/2024).
Timnas Indonesia U-20 kini sudah memastikan diri lolos ke Piala Asia U-20 2025. Garuda Nusantara lolos setelah menempati juara Grup F usai mengalahkan Maladewa U-20 (4-0), dan Timor Leste U-20 (3-1). Serta menahan imbang Yaman U-20 (1-1).







