Tips Memilih Obat Batuk yang Tepat, Ini Hal Yang Harus Diperhatikan!

Tips Memilih Obat Batuk
Ilustrasi Pasien Batuk. Foto : Freepik

Memilih obat sesuai dengan jenis batuk adalah kunci utama untuk memastikan pemulihan lebih cepat. Jika batuk tidak kunjung membaik meskipun sudah menggunakan obat OTC, sangat dianjurkan untuk segera berkonsultasi dengan dokter.

2. Pentingnya Memperhatikan Dosis

Obat batuk OTC memang aman untuk meredakan batuk jika digunakan dengan dosis yang tepat. Namun, seperti halnya obat-obatan lainnya, konsumsi yang berlebihan bisa menyebabkan efek samping yang tidak diinginkan, seperti mual, muntah, hingga perubahan tekanan darah. Menurut Dr. Elizabeth Angelina dari PT Bintang Toedjoe, obat batuk OTC lebih disarankan sebagai pertolongan pertama untuk batuk akut, bukan untuk kondisi batuk kronis yang berlangsung lama.

Dr. Angel juga menekankan pentingnya membaca aturan pakai dengan cermat dan tidak sembarangan meningkatkan dosis. Konsumsi obat batuk OTC yang berlebihan tidak hanya membahayakan kesehatan, tetapi juga bisa menguras dompet karena pembelian obat yang terus-menerus.

3. Praktis dan Mudah Didapat

Bagi masyarakat yang mengutamakan faktor praktis, obat batuk OTC dalam kemasan sachet menjadi pilihan yang tepat. Setiap sachet sudah mengandung satu dosis, sehingga mudah dibawa dan dikonsumsi di mana saja tanpa perlu menggunakan sendok takar. Kemasan sachet juga lebih praktis dibandingkan obat dalam botol yang berisiko bocor.

Obat batuk OTC tersedia di berbagai apotek dan toko obat terdekat, menjadikannya solusi yang mudah diakses oleh masyarakat. Namun, sebagai konsumen cerdas, kita harus teliti dalam memilih produk. Periksa kandungan obat yang sesuai dengan gejala yang dialami dan pastikan obat tersebut aman digunakan sesuai dengan dosis yang dianjurkan. (one)

Sumber: Suara.com

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait