Kapolda Jambi Pimpin Sertijab Sejumlah PJU dan Kapolres Jajaran

Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar memimpin serah terima jabatan (sertijab) sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Jambi serta Kapolres jajaran, Jumat (9/1/2026).

Untuk jabatan Kabid Humas Polda Jambi kini dijabat Kombes Pol. Erlan Munaji, S.I.K., M.Si. Selanjutnya, Kombes Pol. Tofik Sukendar, S.I.K., M.H yang sebelumnya Dirpamobvit Polda Jambi, dipercaya sebagai Karo Log Polda Jambi, sedangkan jabatan Dirpamobvit diemban Kombes Pol. Bachtiar Alponso, S.I.K., M.Si.

Bacaan Lainnya

Rotasi juga terjadi pada jabatan Dir Polairud Polda Jambi. Kombes Pol. Dhovan Oktavianton, S.H., S.I.K., M.Si yang sebelumnya bertugas sebagai Kabag Binkar Ro SDM Polda Riau, menggantikan Kombes Pol. Agus Tri Waluyo, S.I.K., M.H yang kini menjabat Pemeriksa Labfor Kepolisian Madya TK. II Bareskrim Polri.

Untuk jabatan Kabid Keu Polda Jambi kini dijabat Kombes Pol. Erwin Fardiansyah Tossin, S.I.K yang sebelumnya menjabat Kabid Keu Polda Kalimantan Selatan, menggantikan Kombes Pol. Eko Yudyanto, A.Md., S.Si yang dimutasi sebagai Kabid Keu Polda Kalimantan Timur. Selain itu, Kombes Pol. Darno, S.H., S.I.K yang sebelumnya menjabat Kabid Propam Polda Papua Barat, kini dipercaya sebagai Kabid Propam Polda Jambi.

Baca Juga:  Ditpolairud Polda Jambi Bagikan Takjil untuk Masyarakat Pesisir

Rotasi jabatan juga menyentuh jajaran Polres. AKBP Arya Tesa Brahmana, S.I.K dipercaya menjabat sebagai Kapolres Batanghari, sementara AKBP Ramadhanil, S.H., S.I.K., M.H menjabat Kapolres Kerinci. Selanjutnya, AKBP Maulia Kuswicaksono, S.I.K., M.H menjabat Kapolres Tanjung Jabung Barat dan AKBP Ade Candra S.P., S.I.K dipercaya sebagai Kapolres Tanjung Jabung Timur.

Dalam sambutannya, Kapolda Jambi menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas kepada para pejabat baru. Ia berharap para pejabat yang dilantik dapat mempertahankan bahkan meningkatkan capaian dan prestasi yang telah diraih oleh pejabat sebelumnya.

“Kepada pejabat lama, terima kasih atas dedikasi serta pengabdiannya selama bertugas di Polda Jambi,” ujar Irjen Pol. Krisno H. Siregar.