Kapolda Jambi Pimpin Sertijab Sejumlah PJU dan Kapolres Jajaran

Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar memimpin serah terima jabatan (sertijab) sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Jambi serta Kapolres jajaran, Jumat (9/1/2026).

Portalone.net – Kapolda Jambi Irjen Pol. Krisno H. Siregar memimpin serah terima jabatan (sertijab) sejumlah Pejabat Utama (PJU) Polda Jambi serta Kapolres jajaran, Jumat (9/1/2026). Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Lantai IV Gedung Polda Jambi dan dihadiri para pejabat utama Polda Jambi.

Dalam prosesi sertijab, Kapolda Jambi membacakan sumpah jabatan yang diikuti oleh pejabat lama dan pejabat baru. Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan fakta integritas sebagai bentuk komitmen dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab jabatan.

Bacaan Lainnya

Sejumlah pejabat utama mengalami rotasi dan promosi jabatan, baik di lingkungan Polda Jambi maupun penugasan ke satuan wilayah lain. Kombes Pol. Vendra Riviyanto, S.I.K., M.H yang sebelumnya menjabat Analis Kebijakan Madya Bidang Kamsel Korlantas Polri, kini dipercaya sebagai Karo Ops Polda Jambi menggantikan Kombes Pol. Edi Faryadi, S.H., S.I.K., M.H.

Baca Juga:  Rayakan HUT Bhayangkara ke-79, Polda Jambi Layani Ribuan Warga Lewat Aksi Kesehatan

Jabatan Dirintelkam Polda Jambi kini diemban Kombes Pol. Yuli Haryudo, S.E menggantikan Kombes Pol. Hendri Hotuguan Siregar yang mendapat penugasan baru di Baintelkam Polri. Sementara itu, Dir Samapta Polda Jambi Kombes Pol. Yohannes Wong Niti Harto Negoro, S.I.K dimutasi sebagai Auditor Sispamobvitnas Madya TK. III Baharkam Polri dan posisinya digantikan Kombes Pol. Mulia Prianto, S.Sos., S.I.K yang sebelumnya menjabat Kabid Humas Polda Jambi.

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments