-
Berasal dari ras tertentu
Orang-orang yang berasal dari ras Afrika-Amerika, Karibia, Amerika Utara, Eropa Barat Laut, serta Australia cenderung lebih berisiko terkena kanker prostat.
-
Menderita penyakit menular seksual
Mereka yang menderita penyakit menular seksual seperti gonorea atau klamidia ternyata juga memiliki risiko lebih besar terkana kanker prostat.
Beberapa gejala awal dari kanker prostat yang sebaiknya kita waspadai
Selain faktor pemicu dari kanker prostat, kita juga sebaiknya mewaspadai gejala awal dari penyakit ini.
Berikut adalah berbagai gejala awal dari kanker prostat.
- Mengalami perubahan kebiasaan buang air kecil layaknya lebih sering ingin melakukannya, khususnya di waktu malam.
- Sulit untuk menahan keinginan buang air kecil.
- Mengalami gangguan saat melakukan buang air kecil seperti sulit untuk mengeluarkannya.
- Aliran urine cenderung semakin lemah atau bahkan putus-putus.
- Merasa kandung kemih belum benar-benar kosong.
- Sensasi terbakar saat melakukan buang air kecil.
- Keluarnya darah pada urine.
Jika kanker sudah mulai menyebar, akan menyebabkan gejala seperti sensasi nyeri pada punggung, pinggang, dan paha, berat badan yang menurun drastis, tubuh yang lelah, hingga tak lagi mampu mengendalikan kebiasaan buang air kecil.
Pastikan untuk memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter jika mulai curiga dengan perubahan kebiasaan buang air kecil demi memastikan apakah terkait dengan kanker prostat atau tidak.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.






