Portalone.net – Pada Sabtu (1/2/2025), jagat maya, terutama di platform X (dulu Twitter), geger melihat nilai tukar dollar AS ke rupiah yang tiba-tiba “anjlok” menjadi Rp 8.170,65 di Google Search. Angka ini jauh dari kurs resmi Bank Indonesia (BI), yang masih berada di kisaran Rp 16.340 per 1 USD.
Banyak warganet yang sempat berandai-andai: “Kalau benar dolar segitu, harga barang bakal turun drastis!” Beberapa bahkan bercanda, “Saatnya liburan ke luar negeri tanpa bikin kantong bolong!” Namun, kebahagiaan itu tidak berlangsung lama.
Google segera mengklarifikasi bahwa kesalahan ini berasal dari data pihak ketiga yang mereka gunakan untuk konversi mata uang. Mereka pun langsung menghubungi penyedia data agar kesalahan bisa segera diperbaiki.
“Ketika kami mengetahui ketidakakuratan, kami menghubungi penyedia data untuk memperbaiki kesalahan secepat mungkin,” kata perwakilan Google.
Bank Indonesia melalui Kepala Departemen Komunikasi, Ramdan Denny Prakoso, menegaskan bahwa angka Rp 8.170,65 bukanlah nilai tukar yang seharusnya.
“Level nilai tukar dollar AS ke rupiah yang berada di angka Rp 8.100-an sebagaimana yang ada di Google bukan merupakan level yang seharusnya,” jelasnya. BI sendiri tengah berkoordinasi dengan Google Indonesia untuk mengatasi masalah ini.
Sementara itu, analis mata uang Doo Financial Futures, Lukman Leong, mengatakan bahwa kejadian seperti ini memang jarang, tetapi bukan kali pertama terjadi.







