DANA Bicara Maraknya Tren Kejahatan Tipuan Online, Apa Itu?

Vince Iswara, CEO & Co-Founder DANA Indonesia,
Vince Iswara, CEO & Co-Founder DANA Indonesia,

Fath menjelaskan saat ini penipuan online di Indonesia paling banyak dilakukan dengan modus berpura-pura sebagai kerabat atau keluarga. Modus ini sebetulnya bukan barang baru, tapi semakin berkembang dalam beberapa tahun belakang.

“Di Asia, termasuk Indonesia, yang paling tinggi itu fraud by impersonation. Jadi para penjahat ini pura-pura mengaku kerabat, atau pura-pura mengaku jadi karakter dari tokoh masyarakat yang ngasih giveaway lalu disuruh transfer segala macem,” jelasnya.

Fitur DANA Protection

Dengan semakin maraknya penipuan online, DANA turut menghadirkan fitur DANA Protection. Ini merupakan keamanan bagi para bagi pengguna agar tak menjadi korban penipuan online.

Melalui fitur DANA Protection, pengguna bisa melakukan deteksi dini melalui ‘Scam Checker’. Fitur ini memungkinkan pengguna untuk mengecek keabsahan nomor, akun media sosial, nomor rekening bank, hingga tautan yang tidak diketahui oleh pengguna. Ada pula fitur ‘Aduan Nomor’, yang terhubung langsung dengan AduanNomor.id milik Kominfo, yang berfungsi untuk melacak pemilik nomor tersebut.

“Melalui cara ini, pengguna bisa semakin waspada terhadap nomor-nomor yang terindikasi penipuan,” ungkap dana dalam keterangan resminya.

Pengguna pun bisa meningkatkan keamanan akunnya melalui DANA Protection dengan melihat rekomendasi pengaturan keamanan atau ‘Security Suggestions’ yang dianjurkan bagi akun miliknya.

Rekomendasi keamanan ini termasuk mengganti PIN secara berkala, mengaktifkan Passkey, menambah pertanyaan keamanan untuk verifikasi, mengaktifkan autentikasi wajah DANA VIZ, sampai izin lokasi. (one)

Sumber: cnnindonesia.com

Catatan Penting: Tulisan ini dilindungi oleh hak cipta. Dilarang keras mengambil, menyalin, atau menyebarluaskan isi tulisan tanpa persetujuan tertulis dari media atau penulis.

Pos terkait

Subscribe
Notify of
guest

0 Comments
Newest
Oldest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments