JAMBI – Pemadaman listrik yang terjadi berulang kali di Kota Jambi menimbulkan keresahan di kalangan masyarakat. Dalam sebulan, listrik bisa mati beberapa kali, bahkan tak jarang berlangsung dari pagi hingga sore dan baru menyala menjelang magrib.
Kondisi ini menimbulkan tanda tanya besar: apakah ada masalah serius dalam sistem kelistrikan PLN, atau ada faktor lain yang membuat pemadaman listrik seakan menjadi hal yang biasa?
Banyak warga mengeluhkan pelayanan PLN yang dinilai kurang maksimal dalam menangani gangguan listrik di Kota Jambi. Dibandingkan dengan kota-kota lain yang jarang mengalami pemadaman, Kota Jambi tampak tertinggal dalam hal stabilitas pasokan listrik.
Padahal, listrik memegang peran krusial dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari kebutuhan rumah tangga hingga industri dan bisnis.













